homescontents

Baju setelan wanita merupakan salah satu koleksi busana yang perlu ada di dalam almari pakaian Anda. Dengan atasan dan bawahan yang senada Anda akan tampil lebih eksklusif dan memberikan nilai lebih bagi diri sendiri sebagai pemakai maupun bagi orang lain yang memandang apalagi jika Anda memakainya untuk menghadiri janji atau undangan. Di tahun ini tak ada salahnya untuk menambah koleksi baju setelan agar semakin banyak pilihan busana untuk berbagai keperluan.

Berikut ini adalah beberapa model baju setelan wanita terbaru yang bisa Anda masukkan keranjang di ZALORA:

1. Setelan blazer dan celana panjang.

Memiliki blazer dan celana kain panjang dengan warna senada bisa Anda gunakan untuk keperluan bekerja hingga berjalan-jalan. Apalagi di ZALORA Anda juga bisa membeli blazer lengan ¾ untuk menambah kesan casual lengkap dengan celana kain senada.

2. Setelan tunik dan celana panjang.

Tunik atau atasan dengan panjang hingga ke betis juga menjadi pilihan populer dan kerap dipadukan dengan celana panjang. Anda bisa memilih tunik dengan ikat pinggang kain untuk memberi kesan formal dan celana panjang dengan warna senada. Model setelan ini bukan hanya menawarkan satu warna dominan saja, namun juga permainan motif yang semakin memberi banyak pilihan. Anda bisa membeli setelan tunik dengan motif batik, garis, bunga atau motif abstrak sesuai dengan selera.

3. Setelan rompi dan celana panjang.

Selain blazer, setelan rompi tanpa lengan dengan celana panjang juga bisa menjadi pilihan untuk bekerja hingga jalan-jalan. Padukan dengan kemeja atau dalaman berwarna putih untuk penampilan yang klasik.

4. Setelan rompi dan midi dress.

Anda juga bisa memilih setelan rompi dan midi dress untuk penampilan yang lebih santai. Busana ini akan membuat Anda semakin terlihat feminim dan pas untuk acara kumpul dengan teman atau keluarga.

5. Setelan rompi panjang dan celana panjang.

Setelan rompi tanpa lengan dengan potongan yang panjang hingga kaki, dibalut dengan bawahan celana panjang akan membuat Anda yang memiliki tubuh tinggi semakin menawan. Pilihlah setelah dengan motif abstrak untuk tampilan casual dan motif batik atau garis untuk tampilan lebih formal.

6. Setelan baju dan celana panjang.

Setelah baru bisa juga Anda miliki dari bahan katun kaos. Dengan setelan ini Anda bisa beraktivitas di dalam maupun luar ruangan dengan lebih nyaman.

7. Setelan busana muslim dengan outer.

Bagi Anda wanita muslimah, tentu model ini sudah menjadi busana yang wajib ada. Tak ada salahnya menambah lagi koleksi dengan memilih motif kekinian untuk outer dan setelan terbaru. Jangan lupa memilih brand terbaik agar bahan yang dipakai tidak menerawang namun tetap nyaman dipakai.

Agar lebih mudah memilih baju setelan terbaru, Anda bisa melihat koleksi pakaian wanita di ZALORA dari smartphone. Ada banyak koleksi setelan wanita yang bisa Anda tambahkan untuk koleksi tahun ini dari brand-brand pilihan. Takut tertipu dengan barang KW? Tenang, ZALORA hanya menyediakan produk original di market placenya sehingga Anda tak akan kecewa. Ada jaminan uang kembali jika ternyata produk yang dikirim seller bukanlah produk ori. Banyak brand yang dipasarkan di ZALORA baik dari dalam negeri maupun brand terkenal asal luar negeri. Yuk belanja fashion dari brand populer dengan nyaman dan aman bersama ZALORA yang bisa Anda akses dari mana saja dan kapan saja.

By Tami